Berkunjung ke Universitas Autonoma Barcelona


Alhamdulillah bulan kemaren saya mendapat kesempatan berkunjung ke Universitas Autonoma Barcelona (UAB), dalam rangka program Staff Mobility Erasmus. UAB adalah salah satu kampus terbesar di Spanyol. Menurut Sergi, Professor di School of Engineering, dulu di Barcelona hanya ada satu kampus, yaitu Universitas Barcelona. Karena kebijakan pemerintah spanyol pada waktu itu hanya mengijinkan adanya 1 kampus di 1 kota. Baru sekitar tahun 1968 berdiri UAB. Walaupun belum berumur 50 tahun.

Lokasinya lumayan jauh dari pusat kota Barcelona sekitar 20km atau 1 jam naik kereta. Kesan pertama ketika saya sampai di kampus ini, keren banget. UAB punya stasiun kereta sendiri. Di dalam kampus ada Asrama, ada hotel, ada lapangan bola, dll. Selain itu di kampus ada beberapa research center kelas dunia.

stasiun University Autonoma Barcelona

Research Center

Sergi bercerita di school engineering ada profesor yang sedang melakukan penelitian dengan NASA untuk membantu survival kit austronaut dalam misi ke planet Mars. Jadi perjalanan ke Mars kan jauh, austronaut perlu menyiapkan perbekalan makanan untuk bisa survive menempuh perjalanan panjang tersebut. Namun untuk membawa perbekalan makanan yang cukup tentunya memerlukan ruang yang besar. Pada penelitian ini austronot dapat menumbuhkan makanan itu sendiri di pesawat luar angkasa, sehingga tidak perlu membawa semua perbekalan dari bumi. Penelitian ini judulnya Micro-Ecological Life Support System Alternative (MELiSSA). Info lebih lengkapnya bisa dilihat pada link berikut:

https://phys.org/news/2018-01-life-supporting.html

Di UAB ada juga pusat pengolahan data untuk penelitian CERN. Ada juga beberapa research center lainnya di UAB. Saya juga sempat diajak melihat data center alias SISFO nya UAB, keren banget. Selain memiliki server yang terbaru, mereka telah memiliki Disaster Recovery Plan yang sesuai standar. Sementara itu di fakultas engineering, menurut Sergi setiap tahunnya mereka menerima 300 siswa baru, cuman biasanya hanya sekitar 100an yang bertahan sampai lulus. Materi pengenalan tentang security dasar seperti cryptography mulai diberikan di tingkat 2. Sementara itu di tingkat 3 baru ada mata kuliah tentang information security.

Perkuliahan

Suasana perkuliahan terlihat santai, namun saya lihat para mahasiswa cukup aktif mengikuti materi perkuliahan. Mereka aktif bertanya sepanjang materi juga di akhir perkuliahan. Untuk perkuliahan 2 jam biasanya jalannya perkuliahan 50 menit kemudian break 10 menit dan dilanjutkan kuliah lagi 50 menit. Saya lihat selama break banyak yang mengerubungi dosen untuk bertanya.

Satu hal yang saya suka adalah di selasar bangunan selalu disediakan meja, kursi yang dapat digunakan mahasiswa untuk belajar secara mandiri. Dan saya selalu melihat meja2 tersebut penuh. Di perpustakaan juga terlihat banyak mahasiswa yang sedang belajar. Dosen-dosen di UAB alhamdulillah menerima saya dengan ramah. Mereka setiap hari punya agenda makan siang bareng, makan siang disana biasanya jam 2-3.

Kantin

Di grup computer science, mereka makan siang di ruangan bersama yang dijadikan tempat makan. Sambil makan siang biasanya mereka ngobrol2 santai sambil diskusi tentang perkuliahan. Ada juga yang saya lihat makan siang bareng di kantin bareng2 dengan mahasiswa. Oiya, disini ada banyak kantin, ada beberapa fakultas yang punya kantin sendiri. Ada satu kantin yang pembayarannya pake mesin, jadi kita milih menu dan bayar di mesin tersebut. Kemudian bukti pembayarannya yang kita tunjukan ke bagian kantin. Ada juga kantin yang punya ruangan khusus untuk dosen. Disini makanannya disediakan prasmanan, tapi tetap harus bayar juga.

Di tengah2 kampus ada sebuah tempat yang sering dijadikan aktifitas non akademik mahasiswa. Setiap sore ketika saya melintas selalu saja ada berbagai macam aktifitas disana. Ada banyak taman juga disini yang bisa digunakan untuk aktifitas mahasiswa. Kampus UAB ini cukup luas, saya sempat mencoba berkeliling kampus, langsung berkeringat. Walaupun berada di pinggiran kota Barcelona, kampus ini keren banget. Semoga saya ada kesempatan untuk datang kesana lagi.

 

 


Satu tanggapan untuk “Berkunjung ke Universitas Autonoma Barcelona”

  1. Keren kampus di barcelona ini, namun semuanya tempat perkuliahan juga seperti itu tidak hanya disana di Indonesia pun hampir seluruh mahasiswa pasti menanyakan dosen jika memang belum paham dengan materi..

Silahkan tuliskan tanggapan, kritik maupun saran