Kuis Metadata


Baru-baru ini seorang wartawan Australia Will Ockenden membuat sebuah percobaan yang menarik. Dia mempublish metadata yang dihasilkan dari handphonenya selama setahun. Dari metadata ini kemudian orang diminta menebak beberapa hal tentang Will Ockenden. Seperti dimana dia tinggal? dimana lokasi kantornya dll. Dari kuis Metadata ini ternyata ratusan orang ikut berpartisipasi dan berhasil menjawab beberapa pertanyaan tentang reporter ini dengan baik.

Metadata merupakan data yang yang dihasilkan oleh Handphone kita ketika kita menelepon. Biasanya data ini menyimpan dimana lokasi tower (BTS) yang terhubung dengan handphone kita, berapa lama kita melakukan panggilan, nomer siapa yang kita hubungi. Informasi ini biasanya disimpan oleh perusahaan telekomunikasi untuk melakukan billing (tagihan). Metadata tidak menyimpan isi pembicaraan kita maupun isi komunikasi data yang kita lakukan. Di setiap negara biasanya ada kewajiban perusahaan telekomunikasi untuk menyimpan metadata dalam jangka waktu tertentu.

Nah ternyata dari metadata yang dibagikan reporter Australia tadi, kemudian orang dapat menebak banyak hal tentang kehidupan dia. Dua hal yang berhasil ditebak dengan mudah oleh para partisipan adalah dimana lokasi Will tinggal dan lokasi kantornya. Kemudian banyak juga yang berhasil menebak dengan menggunakan alat transportasi apa Will pergi ke kantor, dimana orang tuanya tinggal, nomer telepon siapa saja yang banyak dia hubungi, bahkan dimana dia tidur.  Percobaan yang dilakukan reporter ini memang dilakukan untuk membuktikan bahwa kemajuan smartphone dan Internet saat ini membuat orang tidak lagi memiliki privasi. Informasi tentang seseorang dapat dengan mudah kita analisa dari metadata. Sehingga ada yang menganggap Smartphone bukan lagi sebuah alat komunikasi tapi juga sudah menjadi alat pelacak.

Semoga bermanfaat!

http://www.abc.net.au/news/2015-08-16/metadata-retention-privacy-phone-will-ockenden/6694152

http://www.abc.net.au/news/2015-08-24/metadata-what-you-found-will-ockenden/6703626


Silahkan tuliskan tanggapan, kritik maupun saran