Perwalian Mahasiswa 2017

perwalian mahasiswa 2017

Hari Jumat kemaren kampus Tel-U melaksanakan perwalian mahasiswa 2017.  Acara ini adalah kegiatan perwalian bersama untuk mahasiswa baru. Perwalian ini sebenarnya untuk mengenalkan mahasiswa baru dengan dosen walinya, dan memberikan berbagai info tentang perkuliahan yang perlu diketahui mahasiswa. Nah saya kali ini kembali mendapat tugas dari bapak kaprodi menjadi dosen wali untuk mahasiswa angkatan 2017.

Perwalian

Perwalian dilakukan di gedung GKU. Saya mendapat ruangan di lantai 5. Yah lumayan olahraga pagi dulu naik tangga 5 lantai. Hanya saja ternyata infokus di ruangan tersebut tidak berfungsi dengan baik. Sesuai prosedur, saya coba laporkan ke roster tentang infokus tersebut. Namun karena semua informasi perwalian yang disiapkan bagian PPDU ada di slide, sambil menunggu bantuan dari roster datang saya minta tolong siswa untuk mencarikan ruangan lain yang kosong. Kemudian terpaksa kami bedol desa ke lantai 7. Setelah dapat ruangan kosong ternyata infokusnya juga ngaco, cuman menampilkan layar biru.

Tapi Alhamdulillah di ruangan sebelahnya infokus dapat berfungsi dengan baik. Akhirnya perwalian pun bisa dimulai. Perwalian dimulai dengan perkenalan. Kali ini ada 33 siswa yang hadir dari total 38 siswa yang terdaftar. Siswa kelas TK-02 ini berasal dari berbagai daerah, mulai dari Aceh, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Barat, Bengkulu, Lampung, DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jogjakarta, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan,  Sulawesi Tenggara dan Dayeuh Kolot. Moga-moga gak ada yang kelewat :) Latar belakang sekolahnya juga beragam, tidak hanya dari SMA tapi juga banyak yang dari SMK, ada juga yang dari MAN, Boarding School dan ada satu yang SMA nya di Jedah.

Pemilihan Ketua Kelas

Setelah itu dilanjutkan pemilihan ketua kelas. Ada dua siswa yang bersedia mencalonkan menjadi ketua kelas yaitu Pratama dari Majalengka dan Akbar dari Cilacap. Setelah keduanya memperkenalkan diri, dilanjutkan dengan voting. Hasil Voting terpilih Pratama 19 dan Akbar 13. Sehingga Pratama terpilih menjadi Ketua dan Akbar menjadi wakil ketua kelas.

Materi berikutnya adalah penyampaian berbagai informasi perwalian yang telah disiapkan oleh PPDU. Slidenya bisa dilihat dibawah ini.  Kemudian ditutup dengan tanya jawab. Selamat datang di Tel-U untuk para mahasiswa baru angkatan 2017. Semoga dapat lulus dengan nilai baik, dan dapat menempa diri menjadi pribadi yang bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Semoga Bermanfaat!

Perwalian mahasiswa baru angkatan 2017 from Setia Juli Irzal Ismail

Silahkan tuliskan tanggapan, kritik maupun saran