Sharing pengalaman mengikuti Serdos


Alhamdulillah tahun ini saya diminta SDM untuk mengikuti serdos. Tahapan pertama adalah ngisi profil di web nya sister. Ada banyak banget data yang harus diisi di web sister ini, diantaranya:

  1. data pribadi, alamat, data keluarga, data kepegawaian, data inpassing, jfa, pangkat, penempatan
  2. Kualifikasi seperti riwayat pendidikan, diklat dan riwayat pekerjaan
  3. Kompetensi seperti sertifikasi dan tes
  4. Riwayat Pelaksanaan pendidikan, data pengajaran, bimbingan mahasiswa, pengujian mahasiswa, bahan ajar, detasering, orasi ilmiah, pembimbing dosen dan data tambahan
  5. Riwayat Pelaksanaan penelitian; kegiatan penelitian, publikasi karya, paten/hki
  6. Riwayat pelaksanaan pengabdian masyarakat, pembicara dan jabatan struktural
  7. Penunjang: menjadi anggota profesi, pengelola jurnal, penghargaan, visiting scientist dan penunjang lainnya
  8. Reward: Beasiswa, kesejahteraan dan tunjangan

Isi selengkap mungkin, beserta buktinya, misalnya scan SK, paper klo publikasi, surat tugas dll. Untuk tahap awal ini katanya yang paling penitng ada Data kepangkatan, SK inpassing, SK dostap, JFA, kepangkatan. Setelah itu ada pengumuman dr SDM dan LLDikti apakah eligible atau gak.

Ujian TKBI

Tahap berikutnya setelah dinyatakan eligible, harus ikut ujian TKBI (Tes Kemampuan Bahasa Inggris) dan TKDA (Tes Kemampuan Dasar Akademik). Untuk TKBI saya tidak ikut tes karena sudah ada sertifikat IELTS yang masih berlaku. Untuk TKDA karena sedang pandemi, saya ikut ujian TKDA online. Cerita tentang persiapan saya belajar TKDA ini bisa dilihat di tulisan berikut ini https://julismail.staff.telkomuniversity.ac.id/belajar-tkda/

Setelah punya nilai TKBI dan TKDA, sertifikatnya diupload. Kemudian klaim daftar riwayat hidup, seperti data penelitian dan lain2.

Persepsi Diri

Kemudian harus isi instrumen persepsional diri. Jadi nanti ada berbagai pertanyaan tentang kompetensi diri kita yang harus dijawab. Misalnya apakah DYS menyelenggarakan perkuliahan secara teratur dengan kalender akademik? jawabannya rentang antara tidak pernah sampai selalu. Ada sekitar 20 aspek kalo gak salah yang diisi. Nah hasil persepsi diri ini nanti akan dibandingkan dengan isian dari rekan sejawat, atasan dan mahasiswa. Klo rekan sejawat dan mahasiswa dipilih oleh SDM.

Komponen penilaiannya ada 4 macam kompetensi:

a. Kompetensi Pedagogik,

b. Kompetensi Profesional,

c. Kompetensi kepribadian dan

d. kompetensi sosial

Konon perbedaan nilai persepsi diri kita dengan penilaian dari rekan sejawat, atasan dan mahasiswa tidak boleh besar. Jadi misalnya saya menganggap diri saya dosen yang sangat super, tapi menurut penilaian mahasiswa, saya adalah dosen yang ngawur suka bolos dll, nah berarti alamat gak lulus di tahapan ini.

Deskripsi Diri

Setelah lulus, tahap selanjutnya lebih seru lagi, yaitu harus mengisi deskripsi Diri. Deskripsi diri ini kita diminta membuat essay tentang menjelaskan tentang diri kita. Sejelas-jelasnya tapi harus jujur dan gak boleh nyontek.

Ada 24 pertanyaan yang harus diisi. Baiknya dipelajari dulu dari masing2 pertanyaan itu apa yang diminta, dibikin poin2nya apa yang mau kita ceritakan tentang diri kita. Setelah itu mulai menulis essay dr masing-masing pertanyaan itu. Sekali lagi jangan nyontek, tapi jangan ngelantur juga kemana-mana. Masing-masing pernyataan ada jumlah minimum kata yang harus diisikan (sekitar 150 kata). Ini pertanyaan-pertanyaan di deskripsi diri yang waktu itu saya isikan.

A. Pengembangan Kualitas Pembelajaran

A.1 Berikan CONTOH NYATA semua usaha kreatif yang telah atau sedang Saudara lakukan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran; dan jelaskan dampaknya!

  1. Deskripsi usaha kreatif: sebelum ngisi saya baca dulu panduan deskripsi diri, terus nonton beberapa video tentang pengalaman orang dalam ngisi Deskripsi diri ini. Dari beberapa video yang sudah saya lihat saya suka penjelasan si Bang Gun, penjelasannya simpel dan terarah. Untuk bagian ini kriteria nilai yang tinggi : Mampu melihat dan melaksanakan berbagai peluang untuk perubahan dan perbaikan dalam berbagai aspek pelaksanaan pembelajaran sehingga memiliki beragam ide baru yang unik dan khas, misalnya menggunakan metode pembelajaran baru, mencoba beragam media, menyediakan bahan ajar baru, mengubah strategi penilaian hasil belajar dll

2. Dampak Perubahan: ini tentang dampak perubahan dari usaha kreatif kita tadi. Untuk penilain yang baik kriterianya begini menurut buku panduan: Menunjukkan perubahan yang nyata dan konstruktif dalam proses pembelajaran sehingga kualitas pembelajaran meningkat, antara lain ditunjukkan dengan aktivitas belajar mahasiswa meningkat, produktivitas karya mahasiswa dalam kuliah meningkat, dan prestasi belajar meningkat

A.2 Berikan contoh nyata kedisiplinanketeladanan, dan keterbukaan terhadap kritik yang Saudara tunjukkan dalam pelaksanaan pembelajaran.

3. Kedisiplinan: Kriteria tinggi: Patuh dan taat pada aturan dan tata tertib dalam bekerja sebagai dosen pada berbagai situasi dan kondisi pelaksanaan pembelajaran

4. Keteladanan: kriteria tinggi: Mampu menjadi contoh yang baik dalam bersikap dan berperilaku bagi orang-orang di sekitarnya; menjadi sumber inspirasi, tempat bertanya dan meminta nasihat bagi masyarakat kampus

5. Keterbukaan pada kritik: kriteria: Mampu menyikapi dan menghadapi kritik, saran, dan pendapat orang lain yang berbeda dengan yang baik dan sopan

B. Pengembangan Keilmuan/Keahlian

B.1. Sebutkan publikasi karya-karya ilmiah/seni yang telah Saudara hasilkan dan tunjukkan buktinya dengan cara mengunggahnya.Bagaimana makna dan kegunaannya dalam pengembangan keilmuan/keahlian.Jelaskan bila karya tersebut memiliki nilai inovatif.

6. Publikasi Karya Ilmiah: Kriteria tinggi: Karya ilmiah yang dipublikasikan pada jurnal internasional bereputasi.

SkorDeskripsi
7Sekurang-kurangnya mempunyai satu (1) kategori A atau sekurang- kurangnya mempunyai satu (1) kategori B ditambah satu (1) kategori C
6Sekurang-kurangnya mempunyai satu (1) kategori B atau sekurang- kurangnya mempunyai satu (1) kategori C ditambah satu (1) kategori D
5Sekurang-kurangnya mempunyai satu (1) kategori C atau sekurang- kurangnya mempunyai satu (1) kategori D ditambah satu (1) kategori E
4Sekurang-kurangnya mempunyai satu (1) kategori D atau sekurang- kurangnya mempunyai satu (1) kategori E ditambah satu (1) kategori F
3Sekurang-kurangnya mempunyai satu (1) kategori E atau sekurang- kurangnya mempunyai dua (2) kategori F
2Sekurang-kurangnya mempunyai satu (1) kategori F
KSama sekali tidak mempunyai publikasi karya ilmiah, tidak lulus

7. Makna dan Kegunaan: tentunya kegunaan dari publikasi di atas. poin positif bila: Memberikan kontribusi yang sangat besar dan signifikan pada pengembangan keilmuan/keahlian

8. Inovatif: Menghasilkan gagasan baru bagi pengembangan keilmuan/keahlian

B.2. Berikan contoh nyata konsistensi dan target kerja yang Saudara tunjukkan dalam pengembangan keilmuan/keahlian.

9. Konsistensi: Memiliki kemampuan untuk menjaga kesesuaian antara latar belakang keilmuan dengan kegiatan pengembangan keilmuan yang dilakukan

10. Target Kerja: Memiliki target realistik untuk dicapai dalam bekerja dan rentang waktu yang tegas untuk mencapainya

C. Pengabdian kepada Masyarakat

C.1. Berikan contoh nyata penerapan ilmu/keahlian Saudara dalam berbagaikegiatan pengabdian kepada masyarakat. Deskripsikan dampak perubahan dan dukungan masyarakat terhadap kegiatan tersebut !

11. Kegiatan PKM: implementasi kegiatan dilakukan secara terstruktur, terjadwal, dan sasaran tercapai

12. Dampak Perubahan: Membawa perubahan positif yang nyata dalam kehidupan kelompok masyarakat

13. Dukungan Masyarakat: Melakukan perubahan/upaya/strategi baru untuk peningkatan kualitas pengabdian kepada masyarakat dan memperoleh dukungan dari masyarakat luas

C.2. Berikan contoh nyata kemampuan berkomunikasi dan kerjasama yang Saudara tunjukkan dalam pengabdian kepada masyarakat.

14. Kemampuan Berkomunikasi: Mampu menyampaikan dan memahami dengan baik gagasan dan pesan yang disampaikan secara verbal

15. Kerjasama: Mampu bekerja sama dalam tim kerja dan mampu menempatkan diri dengan baik sebagai pimpinan maupun anggota tim kerja

D. Manajemen/Pengelolaan Institusi

D.1. Berikan contoh nyata kontribusi Saudara sebagai dosen, berupa pemikiranuntuk meningkatkan kualitas manajemen/pengelolaan institusi (universitas, fakultas, jurusan, laboratorium, manajemen sistem informasi akademik, dll),implementasi kegiatan, dan bagaimana dukungan institusiterhadap kegiatan tersebut.

16. Implementasi kegiatan dari usulan/pemikiran: Implementasi kegiatan dilakukan secara terstruktur, terjadwal, dan sasaran tercapai

17. Dukungan Institusi: Memberikan kontribusi pemikiran dan kegiatan untuk meningkatkan pengelolaan institusi dan mendapat dukungan dari institusiserta bermanfaat.

D.2. Berikan contoh nyata kendali diri, tanggungjawab, dan keteguhan pada prinsip yang Saudara tunjukkan sebagai dosen dalam implementasi manajemen/pengelolaan institusi.

18. Kendali Diri: Mampu mengendalikan diri dalam berbagai situasi dan kondisi yang menekan (“underpressure”)

19. Tanggung Jawab: Menunaikan tugas dan kewajiban yang menjadi beban dan pekerjaannya dengan baik dan benar, serta mampu menjaga nama baik pribadi dan institusi

20. Keteguhan pada prinsip: Punya keyakinan yang kuat dan taat azas mengenai prinsip peningkatan kualitas manajemen institusi dan berfikiran positif dalam menerima masukan orang lain

E. Peningkatan Kualitas Kegiatan Mahasiswa

E.1. Berikan contoh nyata peran Saudara sebagai dosen, baik berupa kegiatan maupun pemikiran dalam meningkatkan kualitas kegiatan mahasiswa dan bagaimana dukungan institusi dalam implementasinya.

21. Pada kegiatan mahasiswa: Berperan aktif dalam peningkatan kualitas kegiatan kemahasiswaan, baik dalam intra maupun ekstra kurikuler.

22. Implementasi Peran: Melakukan berbagai kegiatan kemahasiswaan yang baru dan pelaksanaannya mendapat dukungan institusi

E.2. Berikan contoh nyata interaksi yang Saudara tunjukkan dalam peningkatan kualitas kegiatan mahasiswa dan manfaat kegiatan baik bagi mahasiswa institusi Saudara,maupun pihak lain yang terlibat.

23. Interaksi dengan mahasiswa: Terjadi aksi timbal balik (interaksi) antara dosen dengan mahasiswa

24. Manfaat Kegiatan: Sangat bermanfaat dan terukur bagi mahasiswa, institusi atau pihak lain terkait

Jangan lupa baca lagi essay kita, dan cek jangan sampe ada typo. Kasi contoh yang nyata dari pengalaman kita, dan sesuai data yang ada di riwayat diri. Essay kita akan diuji oleh 2 orang penguji, satu reviewer internal, satu dari eksternal. Saya gak berani baca deskripsi diri orang lain sebelum ngisi ini, takut tar isinya jadi sama.

Semoga Bermanfaat!


Satu tanggapan untuk “Sharing pengalaman mengikuti Serdos”

Silahkan tuliskan tanggapan, kritik maupun saran