Sidang Proyek Akhir


Bulan ini lumayan padat, banyak anak bimbingan saya yang ngejer pendaftaran sidang proyek akhir. Alhamdulillah 3 udah beres sidang. Ada boby yang melakukan forensik di apps onedrive. Skenarionya boby bantu forensik pada kasus korupsi. Penyidik mendapatkan barang bukti HP android dan diminta melakukan forensik.

Teza melakukan analisa malware di deepweb. Jadi dia diminta melakukan studi tentang peredaran malware di deepweb. Jadi dia nemu beberapa forum dan website ilegal yang digunakan untuk jual beli malware. Kemudian sampel yang ditemukan coba dianalisa dengan metode statik menggunakan Ghidra.

Fikri membangun Honeypot untuk pengamanan SSL, webserver dan wordpress. Dia pake cowrie, snare dan log honeypot.

Minggu ini ada 3 siswa juga yang lagi ngejar daftar sidang. Semuanya tentang forensik. Ada Farrel, dia melakukan forensik di gopay. Michelle melakukan forensik di Ovo dan Dinar melakukan forensik pada kasus serangan malware di wordpress. Semoga bisa lancar semua dan lulus dengan nilai baik.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *