Kuliah Machine Learning IAIS


Hari kamis lalu saya ikut kuliah machine learning yang diselenggarakan oleh IAIS (Indonesia AI Society). Kuliah ini dibuka oleh Pak Lukas, ketua IAIS. Pak Lukas menyampaikan beberapa referensi yang dia anjurkan untuk yang mau belajar tentang pengenalan pola yaitu:

  1. Pattern Recognition, Statistical, structural and neural approaches – Robert J.Schalkoff
  2. Pettern Recognition and Machine Learning – Christopher M. Bishop
  3. Pattern Classification – Duda, Hart, Stock

Pak Lukas cerita tentang 4 pendekatan pengenalan pola (Duin & Pekalska):

  1. Introspection dari sudut pandang Plato; Object modelling. Topik ini dipelajari oleh Structural pattern recognition, Syntatic pattern recognition dan case based reasoning
  2. Introspection dari sudut pandang aristoteles: Generalisasi.  Topik ini dipelajari oleh Statistical Pattern Recognition dan Grammatical Inference
  3. Extrospection dari sudut pandang aristotoeles: System Modelling. Topik ini dipelajari oleh neural network dan neuralscience
  4. Extrospection dari sudut pandang Plato; Concept Modelling; Topik ini dipelajari oleh expert systems, belief network dan probabilistic network

kemudian dia bercerita tentang 2 aliran pemikiran pada pengenalan pola, yaitu:

  1. Statistical Pattern Recognition:data direduksi jadi vektor dari angka-angka. Pengolahannya data menggunakan teknik statistik
  2. Structural Pattern Recognition: data di konversi jadi struktur diskrit seperti grammar atau graph. Teknik pengolahan yang digunakan seperti parsing, graph matching (computer science)

http://37steps.com/64/four-approaches-to-pattern-recognition/

Kemudian materi berikutnya tips dan trik memakai machine learning untuk pattern recognition dari Dr Anto Satriyo Nugroho dari BPPT. Nanti saya akan lanjutkan besok insyaallah.


Silahkan tuliskan tanggapan, kritik maupun saran